Posted by : Rhyf Ahmad
Saturday, May 12, 2012
Sebagai programmer, mau tidak mau kita akan dihadapkan permasalahan yang menyangkut kepada database. Sebagian besar orang yang sudah mahir dalam programming tentu tidak akan merasa kesulitan untuk mengkoneksikan program yang dibuat dengan database yang akan dikoneksikan. Namun bagi seorang pemula, akan merasa kesulitan untuk melakukannya. Postingan kali ini saya akan mencoba memberikan sebuah tips yang diharapkan bisa berguna untuk mengkoneksikan program yang dibuat dengan database dari Microsoft Access 2007 atau 2010.
Koneksi yang akan kita buat terdiri dari 3 provider utama, yaitu ACE OLEDB 12.0, .NET Framework Data Provider For OLE DB dan terakhir dari Microsoft Access Accdb ODBC Driver.
Yang pertama, kita akan membahas string koneksi dari provider ACE OLEDB 12.0. Koneksi standarnya adalah :
Provider=Microsoft.ACE.OLEDB.12.0;
Data Source=C:\myfolder\Access2007file.accdb;
Persist Security Info=false;
Connection String untuk database yang diberi password adalah sebagai berikut:
Data Source=C:\myfolder\Access2007file.accdb;
Jet OLEDB:Database Password=Mydatapassword;
Perlu diingat, jika terjadi masalah pada penggunaan string di atas, cobalah untuk merubah password sobat agar tidak lebih dari 14 karakter. Dan string di bawah ini adalah untuk sebuah database yang bersifat fungsional atau yang bersifat dinamis (direktori database yang berubah-ubah).
Data Source=|DataDirectory|\Access2007file.accdb;
Persist Security Info=false;
atau
Data Source=|DataDirectory|\Access2007file.accdb;
Jet OLEDB:Database Password=Mydatapassword;
Selesai dengan provider yang pertama, mari kita lanjutkan dengan provider yang kedua, yaitu dari .NET Framework Data Provider For OLE DB. Connection standarnya adalah:
Data Source=C:\myfolder\Access2007file.accdb;
Persist Security Info=false;
atau
Data Source=C:\myfolder\Access2007file.accdb;
Jet OLEDB:Database Password=Mydatapassword;
Terlihat sama yah? Jika sobat ingin menggunakan koneksi string database yang bersifat dinamis juga boleh. hohoho.. Yang terakhir adalah dari provider Microsoft Access Accdb ODBC Driver. Koneksi standarnya adalah:
Driver={Microsoft Access Driver (*.mdb, *.accdb)};
Dbq=C:\Mydb.accdb;
Uid=Admin;
Pwd=mypassword;
Sedangkan untuk workgroup atau database yang menggunakan database dari server adalah:
Dbq=C:\Mydb.accdb;SystemDB=C:\Mydb.mdw;
Connection String ini dapat digunakan di berbagai compiler, baik itu dari Delphi, Visual Basic, atau C++.
Semoga bermanfaat.
Related Posts :
- Back to Home »
- Programming , Tips 'n Trik »
- Connection String Microsoft Access 2007/2010
{ 2 comments... read them below or Comment }
You can leave a comment to request any article(s), software(s), ebook(s) or report the dead link.
Then I will reply as soon as I can :)
Mantap infonya gan dan sangat berguna bagi kita semua....
ReplyDeletesemoga semua ini bisa membawa kebaikan bagi kita semua
amin....
Terima kasih gan,,
ReplyDeletedan seMoga bisa menJadi aJang siLaturahmi uNtuk kita seMua..
aMiiiin... :D